Banyak penulis yang sudah bekerja sangat
keras, bahkan menghabiskan sebagian besar waktunya untuk membuat satu karya, tapi
hasilnya tidak seperti yang diharapkan. Justru sebaliknya, mereka malah kehilangan
semangat menulis. Mereka bingung terus berputar-putar tapi tak pernah beranjak
dari tempatnya! Mereka sudah berusaha sekuat tenaga tapi hasilnya NOL! Pengorbanan
yang sudah dilakukan tidak sebanding dengan hasil yang didapat.
APAKAH HAL DI ATAS JUGA MENIMPA ANDA?
Jika IYA, anda perlu membaca artikel
ini. Saya sengaja menulis ini agar anda bisa segera instropeksi diri, dan mulai
membuat sebuah karya tulis, artikel atau sebuah novel idaman Anda.Tahukah anda,
ada 12 kesalahan fatal kita lakukan saat menekuni dunia penulisan. Sayangnya
kita ini termasuk makhluk yang malas melakukan introspeksi sehingga kita tidak
menyadari kesalahan yang telah kita perbuat. Padahal kesalahan ini amat sangat
mematikan karir kita sebagai penulis. Jika anda tanya mengapa sebagian besar penulis
pemula tidak mencapai kesuksesan, anda akan menemui beragam alasan.
Kesalahan #1 Belum membangun kebiasaan
Banyak orang memulai membuat karya
tulis atau sebuah novel hanya untuk mengisi waktu senggang mereka. Mereka
menganggap kegiatan ini hanya iseng-iseng berhadiah atau baru dijalankan kalau
sedang mood saja. Apa anda pernah beranggapan
demikian?
Menurut anda, bisakah sukses dengan
cara seperti ini? Jika anda benar-benar ingin sukses, anda harus latihan
menulis yang banyak. Anda harus memperlakukan
kegiatan menulis sebagai sesuatu yang sangat berharga seperti emas. Anda boleh menyelap-nyelipkan
waktu untuk menulis disela-sela kesibukan sehari-hari Anda, tetapi gunakan
waktu tersebut dengan benar. Tepati jadwal yang sudah anda buat!
Banyak penulis yang kurang memanfaatkan
waktu untuk menaati jadwal menulisnya secara teratur. Hasilnya, target menulis
berantakan! Tidak ada kedisiplinan. Anda tentu BOLEH mengatur jam menulis satu jam
setiap dua hari atau tiga jam dalam seminggu.... yang penting anda konsisten
dan tekun menjalaninya.
Untuk menjalani kerja apapun memang
butuh waktu. Ada rumus manjur yang perlu anda ingat:
“Semakin banyak
waktu yang anda habiskan untuk suatu pekerjaan, semakin cepat anda menuai
sukses. Semakin sering anda mengalami maka anda akan semakin berpengalaman.”
Artinya, anda perlu konsisten! Tak
ada gunanya Anda menulis full seminggu penuh tapi kemudian ‘bolos’ berminggu-minggu.
Itu bukan cara yang baik untuk membangun sebuah kebiasaan menulis
yang efektif.
Mereka yang dikenal sebagai penulis sukses
mengorbankan banyak waktu. Hanya kerja keras lah yang bisa mengembangkan kemampuan
menulis Anda. Karena itu tak perlu iri, mereka memang pantas merasakan apa yang
mereka raih sekarang!
So, mari memulai membangun kebiasaan
menulis seperti penulis blog ini lakukan ^^/
.
0 comments:
Post a Comment